Ringkasan Kegiatan: Melaksanakan Produksi Yang Lebih Bersih ‘SCORE’ Pada Perusahaan Pakaian Dan Alas Kaki: Perkembangan Terkini

Proyek TPSA telah membantu beberapa perusahaan kecil dan menengah (UKM) pakaian dan alas kaki Indonesia dalam meningkatkan kapasitas mereka untuk mengekspor produk mereka ke Kanada. Ringkasan kegiatan ini melaporkan Langkah 10, yakni lokakarya akhir untuk mitra UKM menunjukkan kemajuan mereka, berbagi keberhasilan dan tantangan dalam implementasi, dan belajar dari pengalaman satu sama lain. Simak lebih lanjut di https://nbfe4d.p3cdn1.secureserver.net/wp-content/uploads/2018-04-24-Activity-Brief-IDN-1123.04g.pdf

 

Ringkasan Kegiatan: Proyek TPSA Meluncurkan Produksi yang Lebih Bersih dan Kampanye Fesyen yang Berkelanjutan pada Hari Revolusi Fesyen

TPSA menyelenggarakan hari kampanye pada 24 April 2018, yang ditetapkan sebagai “Hari Revolusi Fesyen” dunia. Kampanye publik TPSA yang beradvokasi untuk industri pakaian jadi dan alas kaki ramah lingkungan diadakan di gedung Creative Hub Bandung, bekerja sama dengan Business Export Development Organization (BEDO). Peningkatan kesadaran UKM dan masyarakat akan pentingnya produksi yang lebih bersih dan fesyen berkelanjutan akan membantu Indonesia mempromosikan industri pakaian dan alas kaki yang lebih hijau. Simak lebih lanjut di https://nbfe4d.p3cdn1.secureserver.net/wp-content/uploads/2018-04-23-Activity-Brief-IDN-1123.04f.pdf